Senin, 25 November 2024

Wali Kota Andi Harun Optimis Pembangunan Pasar Pagi Selesai Sesuai Jadwal

Koresponden:
Alamin
Selasa, 21 Mei 2024 13:21

Wali Kota Samarinda Andi Harun/IST

DIKSI.CO, SAMARINDA Wali Kota Samarinda Andi Harun optimis bahwa pembangunan Pasar Pagi dapat selesai sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

Guna menyelesaikan proyek sesuai target, Andi Harun meminta agar jam kerja pengerjaan pembangunan Pasar Pagi ditambah.

“Tadi saya minta supaya powernya ditambah dan jam kerjanya juga bertambah, kita masih optimis paling tidak di bulan Desember,” ujar Andi Harun, Selasa (21/5/2024).

Ia menyebut bahwa pergeseran waktu pembongkaran berdampak pada jadwal penyelesaian, namun hingga kini proyek masih berjalan sesuai rencana.

Penambahan tenaga kerja dan jam kerja jadi opsi untuk memastikan proyek tetap on track.

“Kemungkinan ini kerja akan sampai malam. Jadi perencanaan kerja akan sampai jam 10 malam. Estimasi awal, kalau biasanya istirahatnya jam 4 sore, ini kemungkinan akan ada beberapa shift, sampai jam 10 malam mungkin masih kerja,” jelasnya.

Andi Harun juga menjelaskan bahwa jumlah tenaga kerja akan ditingkatkan signifikan.

“Kalau normalnya misalnya menggunakan 30, ini kemungkinan jadi 50," ucapnya.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews