Sementara itu, Ketua DPW PKB Kaltim Syafruddin menyambut baik atas bergabungnya Kamto CS.
Namun, ia juga menginginkan agar tidak ada kabar simpang siur tentang ini.
"Saya mengucapkan ahlan wa sahlan kepada Pak Kamto beserta kawan-kawan yang telah bergabung ke PKB Kaltim," tuturnya.
Ia menyampaikan untuk menghindari salah persepsi, bahwa PKB tidak pernah mempengaruhi Kamto dan rekannya.
“Mereka dengan kesadaran dan spirit berjuang memilih PKB untuk memperjuangkan aspirasi rakyat. Karena sejatinya partai politik adalah alat perjuangan untuk mewujudkan aspirasi rakyat demi terwujudnya kesejahteraan dan keadilan bagi rakyat Indonesia,” kata Udin biasa ia disapa.
Ia mengharapkan kehadiran Kamto CS dapat melengkapi dan menyempurnakan perjuangan PKB Kaltim karena akan menambah energi PKB di 2024.
Terkait posisi Kamto CS di PKB, Udin menjelaskan semua tergantung kinerja kerja, karena di PKB selalu ada reward bagi kader yang menunjukkan kinerja positif.
“Apalagi di Samarinda kami mempunyai 3 kursi legislatif, diharapkan kehadiran pak Kamto dan rekan-rekan akan bisa menambah kursi legislatif yang ada saat ini, bahkan bisa mengambil salah satu kursi pimpinan legislative,” ucapnya. (redaksi)