Sabtu, 23 November 2024

Senin, Pemkot Samarinda Akan Serahkan Data Anggaran Bantuan Sembako ke Dewan

Koresponden:
Yudi Syahputra
Sabtu, 18 April 2020 6:42

Walikota Samarinda Syaharie Jaang saat ditemui awak media Sabtu (18/4/2020)./Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA- Wali Kota Samarinda Syaharie Jaang mengatakan, data anggaran dan jumlah penerima bantuan sembako akan diberitahukan ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Samarinda pada Senin mendatang.

Disampaikan, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Samarinda Ridwan Tassa akan mengantarkan data-data tersebut ke DPRD pada Senin (20/4/2020).

"Memang DPRD ada minta data. Hari ini sudah ada (datanya). Senin Pak Ridwan bisa serahkan. Jadi datanya itu dari kecamatan dan instansi terkait," kata Syaharie Jaang, Sabtu (18/4/2020).

Dia mengatakan, bantuan tersebut diperuntukan bagi 30 ribu warga Samarinda yang terkena dampak dari akibat Covid-19, terutama bagi yang tidak mendapatkan bantuan dari Pemerintah Pusat.

"Kami menyiapkan itu 30 ribu (penerima bantuan) supaya tidak salah, itu yang terdampak Covid-19 yang tidak menerima bantuan dari Pemerintah Pusat, seperti program keluarga harapan dan lainnya," katanya.

Syaharie Jaang mengatakan, Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda menyiapkan bantuan itu untuk dua bulan ke depan.

"Menyiapkan selama dua bulan. Di antaranya 30 ribu itu ada ojol, sopir, pekerja informal," ungkapnya.

Lebih lanjur, wali kota mengatakan bantuan sembako tersebut pihaknya berdayakan jasa para ojek. Kemudian pembagian itu akan diawasi oleh pihak polres.

"Nanti kami antar sesuai data kecamatan masing-masing. Ojek yang akan mengantar sesuai alamat yang ditentukan," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)

Saefuddin Zuhri/Diksi.co

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews