Sabtu, 23 November 2024

Respon Camat Tenggarong Dipukul Oknum Penambang Ilegal, Wakil Ketua DPRD Kaltim:  Negara Tak Boleh Kalah

Koresponden:
Er Riyadi
Selasa, 11 Mei 2021 12:10

Muhammad Samsun, Wakil Ketua DPRD Kaltim

DIKSI.CO, SAMARINDA - Minggu (9/5/2021) kemarin, dugaan kekerasan dilakukan oleh oknum penambang ilegal ke Camat Tenggarong.

Peristiwa itupun dikecam keras oleh Muhammad Samsun, Wakil Ketua DPRD Kaltim.

Samsun menilai, kejadian pemukulan oleh oknum penambang ilegal merupakan salah satu dampak lemahnya pengawasan terhadap aktifitas pertambangan, khususnya tambang ilegal

Dirinya meminta aparat penegak hukum melakukan penindakan serius kepada terduga pelaku.

"Negara tidak boleh kalah dengan penambang liar. Saya minta aparat untuk bertindak tegas," ungkap Samsun, Selasa (11/5/2021).

Agar memberikan efek jera terhadap aktivitas pertambangan ilegal di Bumi Mulawarman. DPRD Kaltim meminta kepada penegak hukum melakukan penghentian aktifitas tambang itu. 

"Hari ini camat yang diserang. Tidak menutup kemungkinan besok atau lusa bupati bahkan gubernur bisa diserang," tegasnya.

Terkahir dirinya berharap tidak ada lagi kejadian seperti ini. (advertorial)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews