DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Hanya tinggal menghitung bulan masa jabatan Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi akan segera berakhir di depan mata yakni 29 Mei 2021 nanti.
Rizal sempat mengemban selama 2 periode untuk menjadi pemimpinan di Kota Balikpapan pada masa jabatan 2011-2016 bersama Heru Bambang, dan masa jabatan 2016-2021 bersama Rahmad Mas'ud.
Setelah berkecimpung di dunia politik selama 2 periode, Rizal mengaku belum mengetahui langkah apa yang akan diambil dirinya saat purna tugas nantinya.
"Belum tahu nih," kata Rizal Effendi.
Kepada awak media, mantan jurnalis senior ini mengungkapkan ada juga niatan untuk mengisi hari purna tugas nanti dengan bermain dan, mengajari cucu-cucunya seperti bercocok tanam.
"Apakah nanti saya masih bergerak di politik atau menikmati dulu sama anak, cucu saya lihat nanti ya," kata Rizal.
Di penghujung masa jabatannya ini, ia, menyampaikan kesan baik selama bertugas bersama anggota DPRD untuk masyarakat Kota Balikpapan.
"Bertemu pak Abdullah memberikan suasana yang lebih nyaman, sangat dinamis, saya kira semuanya baik," ungkap Rizal.
Kesan baik untuk Rizal Effendi juga dihaturkan Ketua DPRD Balikpapan Abdulloh, politisi Golkar ini menganggap Rizal Effendi adalah sosok yang suka bercanda dan professional dalam mengemban tugas.
"Kesan nya beliau itu sebenernya lucu kadang-kadang kalau ada masalah pun terasa seperti tidak ada masalah, suka, guyon. Secara umum DPRD Balikpapan telah bersinergi dengan baik bersama Pemerintah Kota Balikpapan selama masa jabatannya," katanya. (tim redaksi Diksi)