DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2020/2021 di Balikpapan akan dilaksanakan pada 17-22 Juni 2020 mendatang dibuka dengan 4 jalur PPDB.
Disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Balikpapan Muhaimin, sebanyak 4 jalur PPDB 2020 dibuka di Kota Balikpapan, salah satu jalurnya yang bertujuan mengurangi jatah pada jalur zonasi.
"Tahun ini kita membuka ada 4 jalur PPDB, salah satunya adalah jalur afirmasi, yang dibuka dengan mengurangi jatah di jalur zonasi," kata Muhaimin.
Ia memaparkan komposisi setiap kuota PPDB 2020 sesuai dengan jalurnya masing-masing, dengan kuota terbanyak, yaitu jalur zonasi, dan jalur tersedikit melalui jalur mutasi.
"PPDB pada tahun ajaran 2020/2021 akan dibuka 4 jalur pendaftaran, jalur zonasi sebanyak 60%, jalur akhir afirmasi sebanyak 15%, jalur prestasi 15% dan ada jalur perpindahan atau mutasi sebanyak 5%," terangnya.
Dengan adanya kebijakan untuk menerapkan sistem PPDB secara online dari Mendikbud, guna memutus mata rantai Covid-19, Muhaimin mengatakan sudah dijalankan melalui online dari tahun sebelumnya dan berharap orangtua murid dapat menerapkan kebijakan dengan tepat.
"Dari dulu kita kan sudah online, namun pengamalan tahun lalu ketika itu diberlakukan masih ada orangtua yang tetap datang ke sekolah untuk memastikan status anaknya," katanya.
"Tapi kalau pandemi Covid-19 ini masih terjadi, maka kita harapkan orangtua tidak datang ke sekolah," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)