Jumat, 13 September 2024

Peringatan HUT ke-79 RI Digelar di IKN, Masyarakat Kaltim Bisa Ikut Menyaksikan

Koresponden:
La Hasa
Jumat, 9 Agustus 2024 15:33

Ibu Kota Nusantara (IKN) yang menjadi lokasi yang akan digelarnya upacara peringatan HUT RI

DIKSI.CO, SAMARINDA - Peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI) pada 17 Agustus 2024 menjadi pertama kalinya dilaksanakan di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimanta Timur (Kaltim).

Hal ini disambut antusian masyarakat Kaltim. Sekretaris Daerah (Sekda) Kaltim, Sri Wahyuni menegaskan masyarakat bisa menyaksikan Upacara Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI di IKN.

Sri Wahyuni mengatakan dari keseluruhan peserta upacara, hanya sekitar 380 orang yang berasal dari pusat. Sisanya, bakal diisi oleh warga Kaltim dan para tokoh masyarakat. 

"Intinya warga Kaltim bisa menyaksikan kegiatan ini. Ada undangan khusus tokoh Kaltim sebanyak 400 orang untuk upacara pagi dan 600 orang untuk sore harinya saat upacara penurunan bendera serta 500 orang warga sekitar. Hanya saja, memang harus diatur karena keterbatasan banyak hal di sana," tegas Sekda Sri, Jumat (9/8/2024) dilansir dari Pemprov Kaltim

Ia mengatakan, data tokoh Kaltim yang dijadwalkan menjadi peserta upacara HUT RI di IKN telah dikirim ke Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg). 

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews