Di Samarinda sendiri, tersedia 27 KUBE yang tersebar di 10 kecamatan, menyediakan sembilan jenis bahan pokok kebutuhan rumah tangga.
"Program bantuan sosial non tunai ini merupakan salah satu instrumen kebijakan pemerintah dalam menurunkan tingkat kemiskinan kami berharap bantuan ini dapat meningkatkan kesejahteraan dan kemampuan ekonomi keluarga penerima manfaat. Tujuan kami adalah agar keluarga penerima manfaat tidak selamanya bergantung pada bantuan ini. Kami ingin mereka mampu meningkatkan kesejahteraan hidup dan memberikan peluang baru bagi warga di sekitarnya," ucapnya.
Ia berharap di tahun-tahun mendatang, bantuan sosial non tunai ini tidak akan sebesar sekarang.
"Kami berharap jumlah penerima akan berkurang seiring dengan meningkatnya taraf ekonomi dan kesejahteraan sosial masyarakat jika hal ini terjadi, itu berarti kami telah berhasil mencapai tujuan kami dalam mengurangi kemiskinan," tuturnya.
Ia menjelaskan bahwa bantuan sosial non tunai ini bertujuan untuk mengurangi beban pengeluaran keluarga dan memastikan kebutuhan nutrisi yang seimbang.
Bantuan ini disalurkan melalui kartu sosial untuk memastikan transparansi dan akuntabilitas, serta memudahkan pengawasan untuk mengurangi penyimpangan.