Sabtu, 5 Oktober 2024

Penyegaran Internal Polri, Ini Rekam Jejak 11 PJU Polda Kaltim yang Dimutasi

Koresponden:
Muhammad Zulkifly
Selasa, 21 Desember 2021 12:21

Serah terima jabatan para perwira tinggi Polri nantinya akan digelar di markas pusat Jakarta jelang penghujung 2021 dan disusul 10 PJU lainnya dilingkungan Polda Kaltim/HO

DIKSI.CO, SAMARINDA - Guna menjaga profesionalitas dan penyegaran di internal Polri, mutasi jabatan memang lumrah terjadi.

Melalui surat telegram bernomor ST/2568/XII/KEP.2021 dan diteken Asisten SDM Kapolri, Irjen Pol Wahyu Widada pada Jumat (17/12/2021) kemarin, Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo melakukan perombakan besar-besaran.

Ditingkat Polda Kaltim sedikitnya 11 pejabat utama (PJU) Polri dimutasi, termasuk Irjen Pol Herry Rudolf Nahak hingga Kapolresta Samarinda, Kombes Pol Arif Budiman dan berikut rekam jejak perwira Korps Bhayangkara tersebut.

Pertama, Irjen Pol Herry Rudolf Nahak yang menjabat Kapolda Kaltim menggantikan Irjen Pol Muktiono sejak Agustus 2020 kemarin akan ditarik kembali ke Mabes Polri dalam jabatan baru Kasespim Lemdiklat Polri.

Herry Rudolf Nahak adalah seorang pria asal Atambua, Nusa Tenggara Timur yang terlahir pada 13 Agustus 1968 dan merupakan lulusan terbaik Akpol 1990 serta berpengalaman dibidang reserse.

Sebelumnya Herry Rudolf Nahak pernah menjabat sebagai Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri pada 2017.

Kemudian pada 2019 menjabat Kapolda Papua Barat dan di tahun yang sama dipercaya Kapolri Idham Azis sebagai Asisten Operasi Kapolri.

Selanjutnya Herry Rudolf Nahak menjabat Kapolda Kaltim di tahun 2020 sebelum ditarik kembali ke Mabes Polri jelang akhir 2021.

Nantinya, jabatan baru Kapolda Kaltim akan diisi oleh Irjen Pol Imam Sugianto yang sebelumnya menjabat Asisten Bidang Operasi (ASOPS) Kapolri.

Imam Sugianto pun tercatat sebagai lulusan Akpol tahun 1990.

Semasa kariernya, Imam Sugianto pernah menduduki beberapa jabatan penting, salah satunya menjadi ajudan Presiden ke-6 RI Sulilo Bambang Yudhoyono pada 2012 hingga 2014.

Pria kelahiran 1967 ini juga pernah menjabat Kapolres Gresik pada 2008, Kapolres Metro Bekasi Kota medio 2009 dan Kepolres Jakarta Selatan medio 2011.

Kemudian, Imam Sugianto juga pernah menjadi Wakapolda Yogyakarta pada 2014 dan Wakapolda Kalimantan Barat pada 2019.

Diketahui pula, selain pucuk pimpinan Polda Kaltim masih ada 10 PJU lainnya yang juga dimutasi.

Seperti Kombes Pol Gatut Kurniadin dalam jabatan sebelumnya sebagai Dirintelkam Polda Kaltim dimutasi sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Kamneg Baintelkam Polri.

Posisi lama Gatut Kurniadin akan diisi oleh Kombes Pol Dedy Kusuma yang sebelumnya menempati jabatan Analis Kebijakan Madya Bidang Baintelkam Polri.

Kemudian ada Kombes Pol Subandi yang sebelumnya menjabat Dirreskrimum Polda Kaltim akan mengisi Auditor Kepolisian Madya TK.II Itwasum Polri.

Jabatan yang ditinggalkan pun selanjutnya diisi oleh Kombes Pol Kristiaji yang sebelumnya mengemban jabatan Analis Kebijakan Madya Bidang Pidum Bareskrim POLRI.

Ke empat, ada Kombes Pol Singgamata sebagai Dirlantas Polda Kaltim akan menjabat posisi baru sebagai Kabagrenmin Korlantas Polri.

Posisinya pun kemudian diisi Kombes Pol Sonny Irawan yang sebelumnya menjabat Analis Kebijakan Madya Bidang Jianbang Lemdiklat Polri.

Ke lima, Kombes Pol Harri Muharram Firmansyah sebagai Dirbinmas Polda Kaltim Diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasubditcakkal Ditpolsatwa Korsabhara Baharkam Polri.

Penggantinya, yakni Kombes Pol Anggie Yulianto Putro yang sebelumnya menjabat Karo SDM Polda Kalteng.

Ke enam, Kombes Pol Edy Suswanto sebagai Dirsamapta Polda Kaltim diangkat dalam jabatan baru sebagai Widyaiswara Muda Sespimti Sespim Lemdiklat Polri.

Penggantinya, yakni Kombes Pol Wahyu Dwi Ariwibowo yang sebelumnya menjabat Analis Kebijakan Madya Bidang Sabhara Baharkam Polri.

Ke tujuh, ada Kombes Pol Pri Hartono Eling Lelakon Dirpamobvit Polda Kaltim diangkat dalam jabatan baru sebagai Dirpamobvit Polda Jateng.

Penggantinya, yakni Kombes Pol Sigung Utomo yang sebelumnya menjabat Analis Kebijakan Madya Bidang Pam Obvit Baharkam Polri.

Kemudian ada Kombes Pol John Huntal Sarjanto Sitanggang dijabatan Dansatbrimob Polda Kaltim mengemban posisi baru sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Brigade Mobil Korbrimob Polri.

Posisi yang ditinggalkan akan diisi Kombes Pol Andy Rifai dijabatan lama sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Brigade Mobil Korbrimob Polri

Selanjutnya ada AKBP Eko Susanto sebagai Kapolresta Paser diangkat sebagai Wadirintelkam Polda Banten.

Dan posisi yang ditinggalkan pun akan diisi oleh AKBP Kade Budiyarta yang sebelumnya menjabat Kapolsek Metro Gambir, Polres Metro Jakarta Pusat.

Dan di posisi ke sepuluh ada AKBP Antonius Agus Rahamanto yang sebelumnya menjabat Wakapolresta Metro Jakarta Selatan, Polda Metro Jaya dalam jabatan baru sebagai Auditor Kepolisian Madya TK.III Itwasda Polda Kaltim.

Terakhir, ada posisi Kapolresta Samarinda yang akan bergeser ke tangan AKBP Aru Fadli yang sebelumnya menjabat Kabagbinkar ROSDM Polda Jawa Timur.

Sementara Kombes Pol Arif Budiman yang menjabat posisi Kapolresta Samarinda sejak medio 2019 merupakan pria kelahiran Jakarta 5 Januari 1974 ini banyak mengemban jabatan strategis.

Termasuk menjadi Ajudan mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla.

Selama menjabat Ajudan Wapres RI, lulusan Kapok 1997 ini bekerja secara profesional tanpa terdengar adanya celah kasus.

Bahkan di masa kepemimpinannya di Kota Tepian, banyak kasus yang berhasil diselesaikan Arif Budiman.

Seperti kasus viral meninggalnya balita Yusuf di dalam gorong-gorong medio 2019 hingga mengagalkan peredaran sabu-sabu seberat 25 kilogram beserta 37.071 pil ekstasi yang mencetak sejarah di Samarinda.

Dalam surat telegram mutasi jabatan para perwira tinggi tersebut, nantinya jabatan Kapolda Kaltim akan lebih dulu dilakukan serah terima jabatan di Mabes Polri pada Selasa 28 Desember 2021 besok.

Usai serah terima jabatan Kapolda Kaltim, selanjutnya serah terima jabatan 10 PJU lainnya akan menyusul pada Senin 3 Januari 2022 mendatang di Polda Kaltim, Balikpapan. (tim redaksi)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews