Sabtu, 23 November 2024

Pemasangan PJU Mulai Dikerjakan, Targetkan 1.000 Unit Pertahun

Koresponden:
Ainun Amelia
Kamis, 1 Juli 2021 9:56

Kepala Dishub Sudirman Djayaleksana/Diksi.co

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Balikpapan mulai melakukan pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU). 

Pemasangan PJU ini merupakan salah satu program Wali Kota Balikpapan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terlebih bagi yang belum mendapatkan penerangan. 

"Sudah mulai dikerjakan, ini tersebar di seluruh kota terutama di daerah rawan kriminal dan kecelakaan lalulintas," kata Kepala Dishub Sudirman Djayaleksana. 

Akan dilakukan sebanyak 1.310 unit PJU, dan beberapa lokasi di jalanan yang sudah memiliki tiang untuk dipasang lampu di median jalan.

Untuk pemasangan ini tidak hanya pasang lampu, tiang dan ornamen, namun juga pemasangan jaringan, menarik kabel pasang kabel, dan pihaknya pun berkomunikasi dengan PLN untuk memasang meterisasi. 

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews