DIKSI.CO. TENGGARONG - Lima Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama resmi dilantik dan diambil sumpah jabatan oleh Bupati Kukar Edi Damansyah, di kawasan Taman Kota Raja Tenggarong, Jum'at (12/11/2021).
Hadir pada pelantikan ini, Wakil Bupati Kukar Rendi Solihin, Ketua DPRD Kukar Abdul Rasid, Sekretaris Daerah Kabupaten Kukar Sunggono perwakilan Polres Kukar, dan para Kepala OPD di lingkungan Pemkab Kukar.
Bupati Kukar Edi Damansyah, meminta kepada kelima pejabat yang baru dilantik, agar terbangun komitmen kerja keras, kerja cerdas, dan tidak boleh santai karena banyak PR di Tenggarong dan Kecamatan lainnya di Kukar.
"Kerjanya harus berbasis data dan evaluasi yang baik sehingga dengan daya dukung pendapatan pembiayaan sekarang ini bisa lebih tepat lagi meletakkan prioritas, sehingga hal-hal selama ini yang menjadi persoalan di tengah masyarakat bisa terselesaikan dengan baik, " ungkap Edi Damansyah.
Terkait masih adanya kekosongan Kepala OPD yang masih dijabat Plt, Edi Damansyah mengaku, untuk kekosongan Kepala OPD lainnya kita masih terus melakukan proses seleksinya.
"Karena berbicara pejabat pimpinan tinggi pratama ini prosesnya tahap demi tahap terus diikuti pada seleksi terbuka yang telah kita laksanakan, " tuturnya.
Apapun kelima pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang dilantik, sesuai Surat Keputusan Bupati Kukar tentang pengangkatan pegawai negeri sipil dalam jabatan Pimpinan Tinggi Pratama dilingkungan Pemkab Kukar, yakni H. Rahmadi menjabat Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia.
Kemudian Thauhid Afrilian Noor menjabat Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Wisnu Wardhana menjabat Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Maman Setiawan menjabat Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman, dan Muslik menjabat Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan. (advertorial)