Senin, 18 November 2024

Kontingen Kaltim Siap Berlaga di Pra Popnas 2024 dengan Target Lolos ke Popnas

Koresponden:
Alamin

Kontigen Atlet Kaltim yang akan berkompetisi di ajang Pra Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) 2024 di Kendari/ist

DIKSI.CO -  Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) akan mengirimkan tim atlet pelajar untuk berkompetisi di ajang Pra Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) 2024 yang akan digelar di Kendari, Sulawesi Tenggara.

Kontingen Kaltim dijadwalkan berangkat pada Minggu, 17 November 2024, setelah sebelumnya dilepas secara resmi oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim pada Sabtu, 16 November 2024.

Rasman Rading, Ketua Kontingen Kaltim, mengungkapkan bahwa para atlet telah menjalani persiapan intensif sejak pemusatan latihan (TC) dimulai pada 28 Oktober 2024.

Dalam ajang ini, tim Kaltim akan berkompetisi di sejumlah cabang olahraga, seperti sepak bola, bola basket, bulu tangkis, tenis lapangan, sepak takraw, silat, tinju, dan bola voli.

Meskipun persiapan relatif singkat, Rasman menekankan pentingnya mental yang kuat selain fisik dan keterampilan teknik.

“Latihan fisik memang penting, namun mental yang kuat adalah kunci utama. Tanpa mental yang kokoh, meskipun latihan sudah maksimal, hasil yang diinginkan bisa terganggu,” ujar Rasman, Sabtu (16/11/24).

Untuk ajang Pra Popnas kali ini, sebanyak 156 atlet pelajar atlet pelajar Kaltim akan berkompetisi untuk meraih dua posisi teratas di setiap cabang olahraga dan berkesempatan melaju ke Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) 2024.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews