Sabtu, 23 November 2024

Jelang Musda XIV KNPI Kaltim, Ini Harapan Srikandi Milenial!

Koresponden:
Ferry Bhattara
Jumat, 22 Januari 2021 9:19

Dayang Marina, perwakilan perempuan milenial Kaltim/ IST

DIKSI.CO, SAMARINDA - Musyawarah Daerah (Musda) XIV Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kaltim siap digelar Sabtu 22 Januari 2021.

Sejumlah nama mulai bermunculan sebagai kandidat nahkoda baru di organisasi kepemudaan yang sempat vakum ini.

Dukungan pun mengalir dari sejumlah pihak, tanpa terkecuali barisan milenial di Kaltim.

Diantaranya Dayang Marina, perempuan yang aktif di sejumlah organisasi kepemudaan di Kaltim ini.

Perempuan berparas ayu ini berharap Musda XIV KNPI Kaltim nantinya menjadi titik kembali bersatunya barisan pemuda di Kaltim.

"Akhirnya. Semoga hasilnya nanti menjadi titik tolak untuk kebangkitan dan kembali bersatunya pemuda di Kaltim," ujar perempuan berdarah biru ini.

Sebagai kaum Milenial, Dayang juga berharap KNPI Kaltim kembali menjadi wadah kreatif bagi anak-anak milenial di Bumi Etam.

"Fasilitator ruang kreatif bagi anak-anak muda yang punya kapasitas untuk membangun daerahnya melalui KNPI," lanjutnya.

Dayang juga berharap kepengurusan KNPI ke depan mengakomodir semua golongan anak muda yang ada.

"Khususnya kaum perempuan ya, bisa dikasih ruang strategis di kepengurusan berikutnya," pungkas Dayang Marina. (tim redaksi Diksi) 

 

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews