Sabtu, 23 November 2024

Jelang Musda PAN Samarinda, 11 Nama Incar Kursi Nomor 1

Koresponden:
Ferry Bhattara
Rabu, 13 Januari 2021 23:2

Penyerahan formulir pendaftaran Bakal Calon Formatur DPD PAN Samarinda beberapa waktu lalu

DIKSI.CO, SAMARINDA - Jelang Musyawarah Daerah DPD PAN Samarinda, perebutan posisi Ketua DPD diramaikan 11 pelamar.

Dari 11 nama yang mendaftar dan diserahkan ke DPP PAN tanggal 11 Januari kemarin, diantaranya nama-nama kader yang duduk di kursi DPRD Samarinda.

Dikonfirmasi, Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Kaltim, Erwin Izharudin membenarkan hal ini.

"Ada 11 nama yang mendaftar, dan sudah kita serahkan ke DPP," ujar Erwin dikonfirmasi via sambungan telepon.

Erwin menambahkan, nantinya seluruh pelamar akan ditentukan oleh DPP.

"4 nama jadi formatur untuk mengisi Ketua, Sekretaris, Bendahara, dan Ketua MPP DPD PAN Samarinda," lanjutnya.

Iklan ucapan HUT PDIP/ Diksi.co

Iklan ucapan HUT PDIP/ Diksi.co

Erwin menambahkan  jika hasil Pemilu Legislatif 2019 turut menjadi pertimbangan DPP untuk menentukan formatur.

"Hasil Pileg kemarin jadi salah satu pertimbangan. Kemarin kan ada peningkatan suara dan kursi, ya jadi pertimbangan tentunya. Tapi semua keputusan tetap ditangan DPP," tegas Erwin.

Dikonfirmasi terpisah, Sekretaris DPD PAN Samarinda, Suparno mengaku belum mendapatkan jadwal jelas waktu pelaksanaan Musda.

"Berkas sudah kita kirim, tapi belum tahu kapan pelaksanannya. Sekarang masih fokus di wilayah Jawa," kata Suparno.

Pria yang juga menjabat Anggota DPRD Samarinda ini menambahkan jika Musda digelar secara serentak 10 Kabupaten Kota di Kaltim via daring.

"Kita serentak dengan DPD lainnya di Kaltim, secara daring. Waktu pelaksanaan menunggu arahan DPP," tutup Suparno. (tim redaksi Diksi) 

Iklan ucapan HUT PDIP/ Diksi.co

Iklan ucapan HUT PDIP/ Diksi.co

 

 

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews