Rabu, 13 November 2024

Jelang Lebaran, Polresta Samarinda Sebar 300 Paket Sembako Bagi Masyarakat

Koresponden:
Anjas
Kamis, 13 April 2023 21:1

BERI SEMBAKO - Jajaran Polresta Samarinda saat menyebar 300 paket sembako untuk dibagi ke 59 kelurahan se Kota Tepian. (IST)

DIKSI.CO - Memasuki pertengahan bulan ramadan, jajaran Polresta Samarinda kembali melakukan kegiatan bakti sosial. Yakni dengan menyebar 300 paket sembako bagi masyarakat, khususnya jelang lebaran idul fitri.

Pembagian bantuan ini pasalnya juga sesuai arahan Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo. Dengan tema Bantuan Sosial untuk Negeri.

300 paket sembako yang dibagikan di Samarinda itu disebar ke seluruh wilayah, yakni di 59 kelurahan sek Kota Tepian.

Hal itu diungkapkan Kapolresta Samarinda Kombes Pol Ary Fadli saat melepas rombongan bhabinkamtibmas, yang akan mendistribusikan paketan sembako, pada Kamis (13/4/2023).

“Kami menyalurkan bantuan sosial untuk negeri, yang dicanangkan bapak Kapolri, di seluruh wilayah Samarinda,” tuturnya.

Paketan sembako tersebut nantinya akan disalurkan langsung oleh bhabinkamtibmas, ke warga yang memang tidak mampu.

“Pembagiannya secara door to door kepada warga yang memang tidak mampu, karena kan bhabin ini yang tahu, mana saja yang harus dibantu,” sebutnya.

Ary menambahkan, 300 paket sembako yang dibagikan ke warga yang tidak mampu ini, diakuinya merupakan tahap pertama.

“Nanti akan ada tahap keduanya, mudahan ini bisa membantu, artinya meringankan beban mereka dan saat lebaran bisa bergembira,” pungkasnya.

(redaksi) 

Tag berita:
breakingnews