"Jalan dondang masih proses (pengerjaan), nanti akan dilakukan opname bersama untuk menilai apakah dapat dikatakan selesai apa belum," tegas Nanda, sapaan akrabnya.
Opname proyek yang dilakukan memastikan pengerjaan selesai atau masih perlu perbaikan.
Jika masih terdapat hal-hal yang mesti dilakukan pengerjaan, pihaknya meminta perusahaan menyelesaikan.
"Sementara ini kami belum mengadakan opname bersama. Ya nanti kita minta perusahaan sampai tuntas, sampai beton yang rusak diperbaiki, saat ini pengerjaan lereng, dimantapkan dulu supaya tidak ada pergerakan tanah. Dari pada buru-buru, nanti bergerak lagi tanahnya," tukasnya.
Nanda menegaskan bahwa sebelum Februari 2024 sesuai target kesepakatan bersama perusahaan, pihaknya akan memastikan dulu pengerjaan jalannya.
"Kita akan opname dulu sebelum bulan Februari. Sementara ini kita akan pastikan dulu sampai mana pengerjaannya," tandasnya.
(*)