DIKSI.CO, SAMARINDA - Wakil Wali Kota Samarinda, Rusmadi Wongso hadiri doa bersama lintas agama dalam rangka peringatan HUT Polri ke-77.
Kegiatan itu berlangsung di Masjid Shirathal Mustaqiem, Samarinda, Jum'at (30/6/2023) sore.
Dalam kesempatan itu, Rusmadi mengatakan kegiatan ini bisa membuat persatuan yang patut untuk di hargai.
"Mudah-mudahan kegiatan ini memberikan dampak masyarakat bahwa berapa pentingnya harmoni rasa menghormati lintas agama, lintas suku ini adalah modal sosial yang sangat penting sehingga bangsa ini bisa tetap eksis dalam bingkai Bhineka tunggal ika," kata Rusmadi saat ditemui usai acara.
Rusmadi menyebutkan ada beberapa langkah Polri dalam memperhatikan situs atau cagar budaya di seluruh Indonesia, termasuk Kota Samarinda.
"Dalam rangka memelihara budaya, termasuk juga rumah ibadah,saat saya lihat acara nasional ada juga candi memang sudah sepatutnya anak bangsa dan ini dipelapori oleh polri kita harus cinta dengan kebudayaan,"ujarnya.
Ia mengungkapkan jika ingin mewujudkan kemajuan Kota Samarinda menjadi Kota Peradaban maka cintailah budaya.
"Kebudayaan itu menunjukan peradaban, jadi kalau cinta kepada budaya, Insya Allah kita pada peradaban kemajuan itu sendiri," ucapnya.
Ia berharap Polri dapat membantu masyarakat terutama sebentar lagi akan adanya Ibu Kota Negara (IKN) Polri dapat membantu antisipasi jika ada pendatang yang masuk ke Kota Samarinda.
"Apalagi terkait dengan IKN, ini perlu disyukuri dengan tantangan yang besar, karena migrasi namanya orang masuk ini ya mudah-mudahan semua orang baik dan bisa menjaga situs kita, tentu pihak Polri juga antisipasi hal demikian," pungkasnya. (tim redaksi)