DIKSI.CO, SAMARINDA - Sesuai instruksi gubernur, pada 3-20 Juli, Kaltim memberlakukan PPKM mikro diperketat.
Diharapkan dengan PPKM mikro diperketat, Kaltim dapat menekan angka penebaran Covid-19.
OPD bergerak, guna memperlancar pembatasan kegiatan masyarakat ini.
Salah satunya Disperindakop dan UKM Kaltim, yang bergerak memastikan ketersediaan bahan pokok tetap ada selama PPKM.
HM Yadi Robyan Noor, Kepala Disperindagkop dan UKM Kaltim, menyampaikan selama dua bulan ke depan stok bahan pokok di Kaltim, masih aman selama dua bulan ke depan.
"Persediaan pangan Kaltim aman selama 2 bulan ke depan," kata HM Yadi Robyan Noor, Senin (5/7/2021).
19 bahan pokok jadi perhatian pihaknya, seperti beras, gula, dan beberapa jenis sayuran.