Sabtu, 23 November 2024

Gencarkan Vaksinasi Pelajar, Wali Kota Beri Sinyal Segera Buka Pembelajaran Tatap Muka

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Kamis, 9 September 2021 6:38

Wali Kota Samarinda Andi Harun saat tinjau vaksinasi pelajar di SMPN 1 Samarinda, Kamis (9/9/2021)/ Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA - Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda kembali distribusikan vaksin untuk pelajar sebanyak 1.037 dosis.

Kali ini jatah di sisi pertama vaksin berjenis Sinovac tersebut diberikan kepada siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Samarinda.

Vaksinasi pelajar ini dihadiri langsung oleh Wali Kota Samarinda Andi Harun. Kehadiran wali kota diharapkan dapat mendongkrak semangat para pelajar. Sebab jika seluruh siswa-siswi telah mendapatkan vaksin maka kesempatan belajar tatap muka akan lebih cepat terealisasi serta lebih aman untuk pelajar dan para guru.

“Tidak ada satupun bangsa ataupun negara bahkan pihak manapun yang mengetahui Covid-19 akan berakhir. Kita tidak bisa terus menerus mengandalikan pembatasan sebagai solusi, dan sekarang kegiatan belajar mengajar tatap muka hampir dua tahun tidak terlaksana. Apalagi orang tua di Samarinda sudah jenuh karena anak-anaknya sekolah daring,” ujar Andi Harun dalam sambutannya di Audiotorium SMPN 1 Samarinda, Jalan H Anang Hasyim, Kamis (9/9/2021) pagi.

Pada kesempatan tersebut pula, orang nomor satu Kota Samarinda itu menyampaikan kabar gembira. Pemkot Samarinda akan segera membuka Pembelajaran Tatap Muka (PTM) dalam waktu dekat.

“Kepada para orang tua, pendidik dan tenaga kependidikan, juga anak-anakku sekalian, saya umumkan bahwa Pemerintah Kota Samarinda segera membuka PTM," ungkap Andi Harun.

Lanjutnya, untuk menggelar PTM guru disekolah harus terlebih dahulu dipastikan telah melakukan vaksinasi.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews