Selain itu, ia juga mengungkap bahwa lantai paling atas akan digunakan sebagai food court dengan konsep roof top.
“Untuk di atas viewnya mengarah ke Sungai Mahakam dan itu khusus,” jelasnya.
Marnabas mengatakan bahwa setiap lantai nantinya akan menggunakan sistem zonasi per jenis dagangan.
“Tata letak di lantai satu, dua, tiga atau empat itu sistemnya zonasi,” ujarnya.
Ia juga menyebutkan nantinya Pasar Pagi yang baru akan menerapkan pembayaran berbasis digital atau non tunai.
“Nantinya juga akan diberlakukan sistem non tunai seperti Pasar Baqa Harapan Baru,” pungkasnya. (*)