Senin, 25 November 2024

Dirut Perumdam Tirta Kencana Beberkan Penyebab Keterlambatan Proses Pemasangan Air Bersih Baru di Wilayah Samarinda Utara

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Selasa, 18 Januari 2022 10:8

Nor Wahid Hasyim, Direktur Utama Perumdam Tirta Kencana saat diwawancara awak media

DIKSI.CO, SAMARINDA - Direktur Utama Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Kencana, Nor Wahid Hasyim mengungkapkan progres pemasangan layanan air bersih baru di Samarinda mengalami keterlambatan di sebagian area.

Keterlambatan pemasangan dikatakan Nor Wahid karena adanya syarat baru yang harus dilampirkan oleh pemohon layanan yakni Pajak Bumi Bangunan (PBB).

Dari sekitar 10.000 kuota pemasangan baru yang dibuka pada November 2021 lalu, baru terpasang sekitar 1.500 layanan air baru atau 15 persen dari seluruh kuota yang ditargetkan.

"Karena kita harus melampirkan syarat PBB ya, jadi beberapa area mengalami keterlambatan tetapi bukan berarti tidak ada progres, setidaknya sudah ada 15 persen yang terpasang," ungkap Dirut Perumdam usai bertemu langsung dengan Wali Kota Samarinda, Senin (17/1/2022) kemarin.

Keterlambatan pemasangan layanan air terjadi di daerah Samarinda Utara yang menyebabkan beberapa permintaan pemasangan harus tertahan.

Untuk pemohon layanan yang sebelumnya sudah mendaftar namun di saat persyaratan PBB tersebut belum berlaku.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews