Jumat, 20 September 2024

Bila Seluruh Syarat Terpenuhi, Groundbreaking IKN Baru di Sepaku Akan Dilaksanakan Ramadan Ini

Koresponden:
Er Riyadi
Kamis, 15 April 2021 8:38

Suharso Monoarfa dalam kunjungannya ke lokasi IKN/IST

DIKSI.CO, SAMARINDA - Kapan sebenarnya groundbreaking istana negara di ibu kota negara (IKN) baru digelar? 

Belum ada jadwal pasti, namun Isran Noor, Gubernur Kaltim mengungkap peletakan batu pertama pembangunan IKN di Sepaku, PPU akan dilaksanakan Presiden Joko Widodo, dalam waktu dekat.

"Insya Allah secepatnya, setelah kementerian terkait menyatakan siap, maka Presiden Joko Widodo akan melakukan groundbreaking pembangunan IKN," ungkap Isran, saat membuka virtual banking dan Qris Expo 2021, Rabu (14/04/2021) kemarin.

Sebelumnya pada 12 April 2021 awal pekan lalu, Suharso Monoarfa, Menteri PPN/Bappenas RI menyatakan senada dengan Isran Noor. 

Dirinya menjelaskan groundbreaking pembangunan istana negara di titik nol IKN baru segara dilaksanakan.

"Kami berharap tahun ini dilaksanakan, mudah-mudahan semakin cepat semakin bagus," paparnya.

Dalam kunjungannya itu, Suharso sempat menyinggung moment kemerdekaan Republik Indonesia, 17 Agustus 1945 silam.

Waktu itu, kemerdekaan RI disumpahkan pada saat bulan Ramadan. 

Hal inipun menjadi penanda bahwa tidak menutup kemungkinan, peletakan batu pertama IKN bakal digelar pada Ramadan tahun ini. 

Syaratnya tentu saja seluruh dokumen dan persayaratan sudah terpenuhi.

"Mudah-mudahan bulan puasa ini, kalau segala sesuatunya sudah terpenuhi, semua persyaratan secara teknokratik akuntable bisa dipertanggungjawakan, kita berharap bisa melakukan," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews