Sabtu, 23 November 2024

Bertemu Sandiaga Uno, Andi Harun Sempat Bincang-bincang Soal Nasi Kuning Lambung Mangkurat

Koresponden:
diksi redaksi
Kamis, 27 Agustus 2020 23:47

Andi Harun dan Sandiaga Uno/ IST

DIKSI.CO, SAMARINDA - Bakal calon Wali Kota Samarinda, Andi Harun bertemu langsung dengan Sandiaga Uno pada Kamis malam (27/8/2020). 

Pertemuan dengan tokoh nasional itu, dilakukan Andi Harun sekaligus juga untuk memberikan informasi terkait dirinya yang akan maju di Pilkada Samarinda berpasangan dengan Rusmadi. 

Kenakan kemeja hijau, beberapa hal dibahas. 

Dalam pertemuan itu, Sandiaga Uno sempat menyebut dirinya telah kenal lama dengan Andi Harun

"Kami kedatangan kawan lama, bang Andi Harun yang Insya Allah dibukakan jalan, niat yang sangat tulus untuk membangun kota Samarinda," ujar Sandiaga Uno

"Harapan saya, malam ini dengan silaturahim kita, Allah berikan kemudahan dan kelancaran untuk ikhtiarnya maju Samarinda 1. Saya sudah kenal lama dengan beliau. Beliau ini pejuang dan sangat mengerti apa yang masyarakat perlukan dalam situasi penuh dengan tantangan, ada Covid-19. Saya doakan bang Andi untuk perjuangan dan ikhtiarnya. Insya Allah saya juga akan hadir (ke Samarinda), untuk mengenalkan," kata Sandiaga Uno

Mendengar hal itu, Andi Harun sampaikan terima kasih kepada Sandiaga Uno terkait dukungan yang diberikan untuk ikhtiar maju di Pilkada Samarinda

"Saya ucapkan terima kasih ke bang Sandi yang telah menerima dalam silaturahim malam hari ini. Mudahan pencalonan saya dan pak Rusmadi di Samarinda membawa berkah bagi masyarakat," katanya. 

Tak melulu membahas Pilkada, persoalan kuliner juga sempat dibicarakan keduanya.

Saat itu, Sandiaga Uno awali bahwa dirinya ingin ditraktir nasi kuning ketika nanti pergi dan berkunjung ke Samarinda

"Jangan lupa nanti kita kesana, ditraktir nasi kuning lagi," ujarnya. 

Hal itu pun langsung dibalas Andi Harun dengan memberitahu lokasi nasi kuning tersebut. 

"Lambung Mangkurat," ujar Andi Harun

"Lambung Mangkurat. Malam-malam kita datang ke sana. Jam 12 malam, jam 1 pagi, massa penuh di sana. Sampai jumpa lagi kita kunjungan ke UMKM. Saya sudah kangen juga. Insya Allah nanti ada kesempatan diundang bang Andi untuk silaturahmi," ujar Sandiaga Uno membalas.  (tim redaksi Diksi) 

 

 

 

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews