Sabtu, 5 Oktober 2024

Belanja Baju Lebaran saat Pandemi Covid-19, Ribuan Pengunjung Toserba Dihambur Satpol PP

Koresponden:
diksi redaksi
Senin, 18 Mei 2020 3:58

Pengunjung saat diminta Satpol PP untuk kembali ke rumah/ Tribun Jabar

DIKSI.COBelanja Baju Lebaran saat Pandemi Covid-19, Ribuan Pengunjung Toserba Dihambur Satpol PP 

Ribuan pengunjung Toserba Yogya Indramayu dan Ria Busana Indramayu berhamburan saat digerebek petugas gabungan, Minggu (17/5/2020) sore.

Dikutip dari Tribuncirebon, suasana sesak begitu terasa saat memasuki areal perbelanjaan di kedua pusat perbelanjaan pakaian di Kabupaten Indramayu tersebut.

Para pengunjung rela berdesak-desakan bersama ribuan pengunjung lainnya hanya untuk memilih baju lebaran meski wabah Covid-19 masih melanda Kabupaten Indramayu.

Mengetahui hal tersebut petugas gabungan yang terdiri dari Satpol PP Kabupaten Indramayu, Polres Indramayu, dan Kodim 0616/Indramayu langsung membubarkan paksa pengunjung.

Di Toserba Yogya Indramayu, salah seorang pengunjung asal Balongan, Erni (33) mengaku tengah berbelanja baju lebaran bersama kedua anaknya.

Ia kaget saat belum selesai memilih baju sudah dibubarkan paksa petugas.

"Kaget banyak petugas. Tapi ngeri juga ini pengunjungnya banyak banget, cuma kan anak minta baju buat lebaran," ujarnya.

Kepala Bidang Penegakkan Perda Dinas Satpol PP dan Pemadam Kebaran Kabupaten Indramayu, Kamsari Sabarudin mengatakan, Kedua toko busana ini terbukti telah melanggar Peraturan Bupati Indramayu Nomor 29 Tahun 2020 tentang pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

"Tempat usaha ini tidak termasuk jenis yang dikecualikan dalam Perbup 29 Tahun 2020 juga mengabaikan physical distancing atau jarak antar pembeli yang kurang dari 1 meter," ujarnya.

Penggerebekan ini dilakukan berawal dari laporan warga yang resah dengan suasana berdesak-desakan akibat akivitas jual beli di pusat perbelajaan fashion tersebut.

Oleh karena itu, peringatan tegas pun langsung dilayangkan kepada pemilik usaha melalui surat teguran pertama.

Kedua perusahaan tersebut diminta segera menutup sendiri usahanya secara sukarela.

"Ini selanjutnya akan kita laporkan ke Pak Plt Bupati selaku ketua gugus tugas tingkat Kabupaten," ujarnya.

Pertimbangkan Buka Kembali Mal, Gubernur Sulsel: Masyarakat Butuh Baju Baru

Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Nurdin Abdullah mempertimbangkan untuk membuka kembali mal yang ada di Kota Makassar.

Usai rapat dengan ulama bersama Gugus Tugas Penanganan Covid-19 di Balai Manunggal Jendral M Yusuf Jl Sudirman Makassar, Jumat (15/5/2020), NA bakal bicara dengan pengusaha mal.

"Karena begini, masyarakat sekarang butuh. Butuh baju baru, butuh bahan makanan buat Lebaran," katanya via rekaman Humas Pemprov Sulsel, Jumat siang.

"Sementara juga mal-mal ini punya karyawan banyak, yang tentu kalau dia tidak cepat beroperasi, ini bisa peluang untuk dirumahkan lagi," jelas NA.

Bupati Bantang dua periode itu pun akan bicara dengan para pengusaha mal.

"Kita harus bicara ke mereka semua. Mampu nggak mereka menjaga jarak, yang kedua protokol kesehatan yang lain adalah masker, tempat cuci tangan, hand sanitizer dia bisa siapin," ujar NA.

"Tidak kalah penting, dia harus komitmen, dia bisa mengendalikan malnya tanpa kerumunan orang," jelas NA menambahkan. (*) 

Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul Ribuan Pengunjung yang Beli Baju Lebaran di Toserba Berhamburan, Dibubarkan Paksa Satpol PP, https://makassar.tribunnews.com/2020/05/17/ribuan-pengunjung-yang-beli-baju-lebaran-di-toserba-berhamburan-dibubarkan-paksa-satpol-pp?page=all.

 

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews