Sabtu, 23 November 2024

Gelar Rakor Persiapan Rapat Pleno Terbuka, KPU Balikpapan: Kita Harus Profesional

Koresponden:
Ainun Amelia
Selasa, 15 Desember 2020 8:15

Rakor Persiapan Rapat Pleno Terbuka KPU Balikpapan/Diksi.co

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - KPU Kota Balikpapan menggelar rapat koordinasi (rakor) persiapan rapat pleno terbuka, di Aula Kantor KPU Balikpapan pada Selasa (15/12/2020). 

Rakor ini digelar KPU Balikpapan jelang pelaksanaan rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perolehan suara pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Balikpapan, yang akan dilaksanakan Rabu (16/12/2020) mendatang. 

Pada kegiatan ini dihadiri Ketua dan Komisioner KPU Balikpapan, serta seluruh Ketua dan Anggota divisi teknis Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se Kota Balikpapan.

Rakor ini dilakukan KPU Balikpapan sebagai bentuk persiapan jika adanya permasalahan teknis yang kemungkinan akan terjadi saat rapat pleno nanti. 

"Persiapan pleno ditingkat kota karena ini menyangkut data yang segala permasalahan yang terjadi saat pleno," kata Ketua KPU Balikpapan Noor Thoha kepada awak media, saat ditemui usai kegiatan rakor persiapan pleno.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews