Minggu, 24 November 2024

Dugaan Korupsi di BPKAD Kutim Naik ke Tahap Penyidikan, Kejati Kaltim Sebut Lakukan Pendalaman

Koresponden:
Alamin
Jumat, 10 Februari 2023 14:53

Aspidsus Kejati Kaltim, Romulus Haholongan (tengah) saat dirinya berada di kantor BPKAD Kutim melakukan penggeledahan dan penyelidikan dugaan tindak pidana korupsi senilai Rp 5 miliar. (IST)

“Iya kasusnya masih terus berjalan sampai nantinya kita tetapkan tersangka pada kasus ini, kita akan panggil teman media untuk lebih jelasnya,” tandasnya.

Diberitakan sebelumnya, penggeledahan di kantor BPKAD Kutai Timur yang dilakukan Tim Pidsus Kejati Kalimantan Timur terkait pidana korupsi yang terjadi pada 2019 silam.

Dugaan tindak pidana korupsi itu terkait pembayaran ganti rugi koperasi pegawai negeri Tuah Bumi Untung Benua, yang diusut dan dinaikan ke proses penyidikan pada 22 Oktober 2022 kemarin.

Sementara itu terkait penggeledahan kemarin, Tim Pidsus Kejati Kaltim turut mengamankan sejumlah uang, 82 dokumen, dua barang bukti elektronik serta melakukan pemeriksaan terhadap 10 orang saksi.

Dari proses pemeriksaan dan penyelidikan tersebut, Romulus menyebut kalau semua saksi bersikap kooperatif dalam memberikan keterangan yang dibutuhkan tim penyidik.

Dari hasil penyelidikan sementara, diketahui kalau dugaan tindak pidana korupsi yang terjadi di Kutim telah menyebabkan kerugian negara mencapai Rp 5 miliar.
(tim redaksi)

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews