DIKSI.CO, SAMARINDA - Kasus perundungan atau bullying kerap terjadi di lingkungan sekolah.
Hal itu tentu jadi sorotan banyak pihak, tak terkecuali Sekretaris Komisi IV DPRD Samarinda Deni Hakim Anwar.
Ia memikirkan langkah konkret untuk mengatasi masalah bullying tersebut.
Politisi Gerindra ini menyarangkan lembaga pendidikan atau sekolah untuk membuat slogan-slogan yang bisa membuat anak-anak sadar bahayanya bullying.
“Harus ada slogan-slogan yang bisa membuat anak-anak sadar bahayanya bullying, bisa melalui sosmed, maupun sosialisasi langsung,” ujar Deni, belum lama ini.