DIKSI.CO, SAMARINDA - PT. Pertamina Hulu Mahakam (PHM) kembali menggelar diskusi berkala via daring, di tengah situasi Pandemi Covid-19.
Pertemuan daring yang digelar Selasa (8/12/2020) siang ini mengangkat tema Peran Generasi Muda Dalam Membangun Ketahanan Pangan, Petani Maju 4.0.
Kegiatan ini diikuti sejumlah awak media yang tersebar di Kutai Kartanegara, Samarinda, dan Balikpapan. Serta dihadiri pula perwakilan PT. Pertamina Hulu Indonesia (PHI), SKK MIGAS Kalimantan-Sulawesi, dan PHM.
Elis Fauziyah, Kepala Departemen CSR PT. PHM, dan Lani, perwakilan petani muda Samboja, Kukar bertindak sebagai narasumber.
"Banyak tantangannya. Ketergantungan tinggi bekerja di perusahaan, rendahnya minat pemuda jadi petani, bertani semakin ditinggalkan, kebutuhan air, kebakaran lahan, dan masih banyak lagi, tapi capaiannya menjadi inspirasi," ujar Elis Fauziyah membuka diskusi.
Program CSR Petani Maju 4.0 merupakan hasil bacaan PHM terhadap lingkungan sekitar area operasi yang belum dimaksimalkan.