Senin, 28 Oktober 2024

Dispora Selenggarakan Lomba Gerak Jalan Kirab Pemuda Beregu dalam Rangka Hari Sumpah Pemuda

Koresponden:
Alamin

Lomba Gerak Jalan Kirab Pemuda Beregu di Halaman Parkir Gor Kadrie Oening, Sabtu (26/10/2024)/st

"Kegiatan seperti ini mencerminkan nilai kebersamaan yang harus kita jaga untuk membangun generasi muda yang kuat," katanya.

Sri Wartini juga mengingatkan peserta bahwa lomba gerak jalan ini melambangkan kedisiplinan, persatuan, dan kerja sama. Ia berharap semangat nasionalisme dan cinta tanah air semakin tumbuh di kalangan pemuda, yang merupakan tulang punggung bangsa.

“Dari setiap langkah yang kalian tapakkan hari ini, diharapkan lahir pemuda-pemudi yang tangguh, inovatif dan memiliki daya juang tinggi dalam memajukan Kaltim,” harapnya.

Acara ini juga diharapkan tidak hanya meningkatkan sportifitas, tetapi juga mendorong pemuda untuk terus berkontribusi dalam pembangunan daerah dan bangsa.

Dispora Kaltim menyiapkan total hadiah khusus untuk Lomba Gerak Jalan Kirab Pemuda Beregu ini sebesar Rp28.000.000.00. (adv)

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews