Dijabarkan untuk PDP sebanyak 3 orang di Samarinda tersebut, kesemuanya berjenis kelamin laki-laki, dan terdata pernah lakukan perjalanan untuk agenda Ijtima Ulama Gowa.
"3 kasus (PDP) Samarinda, merupakan laki-laki semuanya. Ketiganya lakukan perjalanan dari Gowa. Masing-masing alami keluhan batuk dan sesak napas. Saat ini dirawat di AW Sjahranie Samarinda," ujarnya.
Sementara untuk 2 kasus PDPO di Kutim adalah berjenis kelamin perempuan dengan usia yang berbeda.
"Dua kasus di Kutim. Pertama, perempuan 8 tahun, kontak erat dari KKM 02. Satu kasusnya adalah perempuan 17 tahun, lakukan perjalanan dari Yogyakarta. Keluhan pilek," kata Andi M. Ishak. (tim redaksi Diksi)