Sementara itu, menyongsong Pilgub, Gerindra, disampaikan Andi Harun akan melihat beberapa faktor terlebih dahulu. Termasuk survei dan respon kepercayaan masyarakat.
"Kita lihat nanti kira-kira di awal tahun depan. Melihat lagi bagaimana hasil survei dan apresiasi masyarakat. Kalau Gerindra diberi kepercayaan rakyat, perahu Gerindra bisa untuk kader sendiri, atau untuk calon yang dikehendaki rakyat," kata Andi Harun.
Ditanya wartawan, soal kemungkinan Andi Harun yang maju untuk Pilgub, ia merespon santai.
"Belum etis saya bicara. Yang saya ingin katakan, mari kita doakan Pak Isran untuk beliau sehat dan memimpin mewujudkan Kaltim yang sejahtera dan berdaulat," katanya.
Meskipun, Andi Harun tak menampik, mulai muncul adanya suara-suara pencalonan dirinya untuk bisa maju.
"Saya harus menjaga rasa masyarakat Kota Samarinda. Saya harus menjaga kepercayaan masyarakat Samarinda. Seluruh warga Samarinda masih inginkan saya bekerja. Belum membicarakan event-event politik. Masyarakat masih ingin saya fokus menyelesaikan program-program kerja," katanya kemudian. (tim redaksi)