Jumat, 10 Mei 2024

Waspadai Wabah Cacar Monyet, Dinkes Samarinda Beberkan Gejala Awal dari Monkeypox

Koresponden:
Alamin
Sabtu, 18 November 2023 2:23

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan (Dinkes) Samarinda dr Osa Rafshodia/Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA - Wabah cacar monyet (monkeypox) kini jadi perhatian Dinas Kesehatan (Dinkes) Samarinda.

Warga pun diimbau untuk mewaspadai penyakit tersebut.

Sebagai informasi, cacar monyet menyebar antarmanusia melalui percikan liur yang masuk melalui mata, mulut, hidung, atau luka di kulit.

Penularan juga bisa terjadi melalui benda yang terkontaminasi, seperti pakaian penderita.

Namun penularan antarmanusia membutuhkan kontak yang lama.
Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Kota Samarinda, Dokter (dr) Osa Rafshodia menekankan bahwa cacar monyet harus terus diwaspadai, meski belum ditemukan di Kota Tepian.

"Penularan penyakit ini kemungkinan karena virus MPox yang ditularkan dari hewan reptil dan hewan melata, jadi harus waspada" ujarnya.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews