Kamis, 16 Mei 2024

Wali Kota Andi Harun Tegaskan Soal Pengesahan Raperda RTRW Samarinda Selalu Ikuti Aturan Hukum

Koresponden:
Alamin
Kamis, 23 Februari 2023 0:53

Wali Kota Samarinda Andi Harun saat menghadiri diskusi pembahasan pengesahan Raperda RTRW yang menuai polemik pengesahan. (IST)

Lanjut orang nomor wahid di Samarinda itu, setelah sekian lama tidak dilakukannya pembahasan Revisi Raperda RTRW tersebut maka pemerintah bisa melakukan pengesahan.

Putusan itu diambil bukan karena kepentingan sekelompok pihak, namun berdasarkan peraturan Undang-undang nomor 12 tahun 2011 tentang pembentukan perundangan.

"Itu adalah kerangka hukum sebelum berbicara norma. Salah alamat kalau meminta wali kota menunda karena itu dari pusat. Aturan yang lebih tinggi mengesampingkan aturan yang di bawahnya," tegasnya.

Selain menanti pembahasan diinternal legislatif yang tak kunjung dilakukan, Andi Harun mengaku selanjutnya dia bahkan langsung bersurat kepada Bapemperda DPRD Samarinda.

"Saya sudah sampaikan batas limitasi kita," imbuhnya.

Selang beberapa waktu kemudian, pembahasan tersebut lantas dilanjutkan ke Rapat Paripurna DPRD Samarinda.

"Paripurna kita diundang, dan hadir lah kita," katanya.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews