DIKSI.CO, SAMARINDA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Samarinda kembali mengupdate penghitungan suara real count untuk gelaran Pilwali Samarinda.
Kamis pagi (10/12/2020) data pemungutan suara yang telah masuk ke KPU Samarinda, mencapai 55,15 persen.
Dikutip dari pilkada2020.kpu.go.id, update pukul 04.54 Wita, pasangan Andi Harun-Rusmadi masih mengungguli penghitungan suara resmi KPU.
Andi Harun-Rusmadi, berhasil memperoleh 55.930 suara atau 36,4 persen.
Pasangan Zairin Zain-Sarwono berada di posisi kedua dengan raihan 51.457 suara atau 33,5 persen.
Selanjutnya, pasangan Barkati-Darlis di posisi ketiga dengan raihan 46.141 suara atau 30,12 persen.
Total TPS yang telah berprogres penghitungan sebanyak 1.082 dari total 1962 TPS. Artinya, masih ada hasil penghitungan di 880 TPS, yang belum terinput di web KPU.
Capaian suara Andi Harun-Rusmadi, diketahui tidak berbeda jauh dengan hasil hitung cepat JPI-LSI Denny JA.
Dalam rilis hasil hitung cepat oleh JPI-LSI, Andi Harun-Rusmadi unggil tipis.
Meski begitu, Andi Harun, Calon Wali Kota Samarinda, menyampaikan ucapan terima kasih kepada warga yang telah berpartisipasi memberikan hak suaranya di Pilwali Samarinda.
"Segala puji bagi Allah SWT dan atas ridho baginda nabi besar Muhammad SAW kita panjatkan, terimakasih juga untuk seluruh rangkaian perjalanan dan perjuangan seluruh pihak," ucap Andi Harun, saat menyampaikan sambutan usai rilis hasil quick count di Cafe Bagio's Samarinda, Rabu (9/12/2020).
Andi Harun memprediksi hasil hitung cepat yang sudah beredar tidak akan berbeda dengan real count.
Untuk memastikan kemenangan, Badan Pemenangan Andi Harun-Rusmadi, pihaknya tetap akan menunggu perampungan perhitungan oleh KPU Samarinda.
"Kami masih menunggu hasil perhitungan terakhir resmi dari KPU. Tapi Insya Allah metodologi kami dengan KPU bisa dipastikan sama. Insya Allah AH-Rusmadi menjadi pemenang Pilwali Samarinda," jelasnya.
Sementara itu, Muhammad Barkati, paslon nomor urut 01, menyampaikan ucapan terma kasih kepada seluruh warga Samarinda yang sudah memberikan partisipasinya di Pilwali Samarinda.
Kepada relawan dan tim pemenangnya, Barkati menyampaikan pihaknya masih menunggu hasil penghitungan reami oleh KPU.
Barkati menginstruksikan kepada jajaran timnya, untuk mengawal surat suara, baik saat berada di kelurahan, hingga telah diserahkan ke KPU Samarinda.
"Kepada relawan dan masyarakat, kami berharap untuk bersabar dan terus mengawal penghitungan suara. Jangan sampai ada satu suara pun yang tercecer," kata Barkarti, Rabu malam (10/12/2020).
"Kami berharap Pilwali Samarinda, ini bisa betul-betul menjadi pilwali yang bersih," sambungnya
Usai seluruh penghitungan reami di KPU rampung, Barkati menegaskan menerima hasil tersebut.
"Apapun keputusannya setelah penetapan perhitungan oleh KPU Samarinda, kami juga tetap menghargai apapun hasilnya," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)