Senin, 25 November 2024

Update Covid-19 Balikpapan 13 Juni 2020: Ada 2 Pasien Sembuh, 2 Pasien Terkonfirmasi Positif Baru

Koresponden:
Ainun Amelia
Sabtu, 13 Juni 2020 10:37

Press release Covid-19 Balikpapan/ Diksi.co

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Sabtu (13/6/2020) tim gugus tugas menyampaikan 4 hasil swab dari PCR RS Pertamina Balikpapan maupun TCM RS Kanujoso Djatiwibowo, pada pers rilis Covid-190 di Kantor Wali Kota Balikpapan.

"2 pasien terkonfirmasi positif, 2 pasien sudah 2 kali swab terkonfirmasi negatif sehingga dinyatakan sembuh dan bisa meninggalkan rumah sakit," kata Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan Andi Sri Juliarty, menyampaikan 2 kasus yang terkonformasi positif ini ditemukan dari hasil screening, baik sebagai syarat penerbangan dan syarat masuk lokasi kerja.

"BPN 96 laki-laki usia 25 tahun KTP luar daerah, 3 tahun berkerja di Balikpapan sektor swasta. Ditemukan dari hasil screening sebagai syarat penerbangan ke Jakarta, dan sekarang dirawat di RS Pertamina Balikpapan," katanya.

"BPN 97 usia 45 tahun pekerja Migas KTP Balikpapan, dari hasil screening perusahaan untuk masuk lokasi kerja," ujarnya.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews