Minggu, 24 November 2024

Tingkatkan Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024, KPU Samarinda Dorong Peran Penting Media

Koresponden:
Alamin
Rabu, 24 Juli 2024 12:22

Ketua KPU Samarinda Firman Hidayat/IST

"Kami optimis bahwa melalui upaya ini, masyarakat akan lebih terinformasi dan termotivasi untuk menggunakan hak suaranya dengan bijak," ujarnya.

Sementara itu, Divisi Sosialisasi Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia KPU Samarinda Yustiani mengatakan bahwa Meski sudah melakukan sosialisasi yang efektif namun lebih baik lagi bisa dipromosikan melalui media digital.

"Karena saat ini Era digital memungkinkan kami untuk mencapai lebih banyak orang daripada sebelumnya. Melalui media, kami dapat mengedukasi masyarakat tentang hak memilih mereka dan pentingnya peran aktif dalam pemilihan kepala daerah," ucapnya.

Dalam rangka menjaga integritas dan transparansi, KPU Samarinda terbuka untuk bekerja sama dengan semua pihak, termasuk media massa, untuk menyebarkan informasi yang akurat dan relevan.

"Diharapkan, kolaborasi ini tidak hanya meningkatkan pemahaman publik tentang proses politik, tetapi juga memperkuat fondasi demokrasi lokal," pungkasnya. (*)

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews