DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan terus memberikan perhatiannya kepada dunia pendidikan di Kota Balikpapan dengan menyiapkan anggaran untuk pengembangan sekolah setiap tahunnya.
Khususnya untuk Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 20 yang berada di Kelurahan Karang Joang, Balikpapan Utara pun turut disoroti Pemkot Balikpapan melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Balikpapan.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Balikpapan Muhaimin, memastikan bantuan anggaran yang ditujukan untuk SMPN 20 Kelurahan Karang Joang Balikpapan Utara, dan dikerjakan secara bertahap.
"Semua kegiatan sarana dan prasarana sekolah dilaksanakan secara bertahap sesuai dengan anggaran yang tersedia," kata Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Balikpapan.
Diketahui, SMPN 20 Karang Joang ini dianggap belum mendapatkan sarana dan prasarana yang layak seperti sekolah menengah pada umumnya.
Setiap tahun SMPN 20 tetap mendapatkan anggaran agar sarana dan prasarana sekolah tersebut tetap ditingkatkan lebih baik lagi dibandingkan sebelumnya.