DIKSI.CO, TENGGARONG - Setelah sempat vakum beberapa tahun Futsal Tournament antar OPD Kutai Kartanegara 2021 "Dispora Cup" akhirnya kembali digelar, di Gedung Velodrome Tenggarong Seberang, Senin (22/11/2021).
Tournamen Futsal antar OPD di lingkungan Pemkab Kukar resmi dibuka Sekretaris Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara Sunggono, juga dihadiri Plt Kadispora Kukar Fida Hurasani.
Sekretaris Daerah Kabupaten Kukar Sunggono saat membacakan sambutan Bupati Kukar mengatakan, saat ini kita mengetahui bersama setelah kurang lebih 2 tahun ini, khususnya Pemerintah Daerah Kutai Kartanegara tidak pernah melaksanakan kegiatan olahraga seperti Ini.
"Hal Ini disebabkan karena kita tengah fokus dalam menghadapi penyebaran virus Covid 19, dimana kita semua dilarang untuk melakukan kegiatan yang sifatnya mengumpulkan orang banyak atau berkerumun. Dan alhamdulillah atas kerjasama semua pihak, serta timbulnya kesadaran yang tinggi oleh seluruh masyarakat akan pentingnya melaksanakan protokol kesehatan ketat, maka kita semua bisa menekan lajunya penyebaran Covid 19 ini, sampai sekarang alhamdulillah kita sudah masuk di Level 1, " terangnya.
Akan tetapi lanjutnya, saya tetap meminta kepada pihak penyelenggara dan peserta agar pertandingan ini tetap menerapkan protokol kesehatan yang Ketat sehingga kita semue tetap terjaga dari penularan Covid 19.
"Saya menyambut baik kegiatan Turnamen futsal khusus kalangan ASN antar OPD, ini adalah sarana untuk menjalin silaturahmi, saling mengenal dan diharapkan dapat menciptakan hubungan yang harmonis antar sesama pemain futsal atau klub futsal bahkan hubungan harmonis ini bisa dibawa dalam suasana kerja di OPD masing. Dengan adanya acara turnamen futsal ini semoga melahirkan Atlet ASN yang mempunyai jiwa sportifitas tinggi, " terangnya.