Sabtu, 23 November 2024

Satpol-PP Samarinda Akan Lanjutkan Pembongkaran Rumah di Kawasan Pasar Segiri

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Sabtu, 22 Mei 2021 12:52

Pembongkaran rumah di Bantaran Sungai Pasar Segiri Samarinda/IST

DIKSI.CO ,SAMARINDA - Pemerintah Kota Samarinda akan kembali melanjutkan pembongkaran bangunan rumah di kawasan pasar Segiri Samarinda.

Hal tersebut diutarakan Kepala Bidang Ketentraman dan Ketertiban Umum (Kabid Trantibum) Satpol-PP Kota Samarinda Ismail.

"Sebentar lagi dilakukan pembongkaran di sisa bangunan di bantaran sungai kawasan pasar Segiri. Kalau tak ada hambatan tanggal 29 Mei," ungkapnya.

Total rumah yang akan dibongkar, kata Ismail, sekitar 28 unit rumah. Dari jumlah tersebut 3 diantaranya masih belum menemui kata sepakat mengenai besaran angka ganti untung atau appraisal.

"Yang saya tau dari hasil rapat itu yang terbayar itu sekitar 25 rumah. Sisa 3 rumah, nah 3 itu kalau dia gak mau terima maka uangnya akan kita arahkan ke pengadilan, tapi rumahnya tetap kita bongkar," jelasnya.

Ismail menambahkan, seluruh kegiatan penertiban yang digencar dilakukan Satpol-PP Kota Samarinda merupakan langkah nyata untuk merealisasikan program tata kota dalam masa 100 hari kerja Wali Kota dan Wakil Wali Kota Samarinda.

"Kegiatan ini untuk mewujudkan program 100 hari kerja Wali Kota dan Wakil Wali Kota Samarinda, setelahnya nanti kita juga akan membuat program-program lanjutan untuk mengawal program-program yang sudah berjalan," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews