Sabtu, 23 November 2024

Satgas Balikpapan Temukan 14 Awak Kapal Terkonfirmasi Positif Covid-19

Koresponden:
Ainun Amelia
Selasa, 20 April 2021 9:55

Tim Satgas Covid-19 saat pers release/Diksi.co

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Tim Satgas Covid-19 Kota Balikpapan kembali mengumumkan kasus Covid-19 terbaru, pada pers rilis di Kantor Pemkot Balikpapan Selasa (20/4/2021). 

Disampaikan ada penambahan sebanyak 33 kasus Covid-19 baru yang terkonfirmasi positif, dan 14 diantaranya merupakan pekerjaan awak kapal, seperti yang diungkapkan Ketua Tim Satgas Covid-19 Balikpapan Rizal Effendi. 

"Dari 33 yang hari ini terkonfirmasi positif ada 14 orang beralamat luar daerah mereka ini adalah awak kapal yang berkaitan pekerjaan di Pertamina," ungkap Rizal kepada awak media. 

Namun orang nomor satu di Kota Balikpapan ini menegaskan kapal yang membentuk klaster ini adalah kapal khusus dan tidak bersandar di pelabuhan umum seperti kapal lainnya. 

"Kapal  yang ini adalah kapal khusus jadi tidak masuk di pelabuhan umum, Pertamina kan mempunyai protokolnya sendiri," ujarnya. 

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews