Sabtu, 23 November 2024

Sampaikan Hasil Reses Dapil Samarinda, Nidya Listiyono Inginkan Hasil Reses Masuk Pokir

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Rabu, 26 Agustus 2020 11:35

Nidya Listiyono, anggota Komisi II DPRD Kaltim, Rabu (26/8/2020)/Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA - Anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kaltim daerah pemilihan (dapil) Samarinda, Nidya Listiyono berharap hasil reses dapat ditindaklanjuti dalam pokok pikiran DPRD Kaltim.

Hal tersebut disampaikan Tio sapaannya setelah sebelumnya, DPRD Kaltim menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian hasil reses

Menurut politisi Golkar ini, terdapat banyak aspirasi masyarakat yang ia terima, terutama dalam hal infrastruktur, seperti jalan, dan penerangan.

"Tidak hanya itu, ada masalah PDAM yang cukup santer di daerah tertentu karena tidak teraliri air," kata Tio, Rabu (26/8/2020).

Semua itu, kata Tio, adalah prioritas.

Namun, ia hanya mengusulkan agar hasil reses, keluhan-keluhan masyarakat itu dapat dimasukan dalam program pemerintah dalam hal ini DPRD Provinsi Kaltim.

"Sehingga itu tepat guna, jangan sampai nanti kita reses tapi hasilnya tidak diapa-apain," sambungnya.

Harapannya, lanjut Tio, hasil reses tersebut dapat dituangkan dalam sebuah pokok pikiran agar dapat direalisasikan. 

"Karena saya pikir memang semua harus berjuang demi rakyat," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews