DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Reses Masa Sidang I Tahun 2022 kembali digelar oleh Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kota Balikpapan, pada Selasa (29/3/2022).
Hasanuddin, salah satu Anggota DPRD Kota Balikpapan fraksi PKS menyambangi warga di daerah Gang Swadaya RT. 7 Kelurahan Damai Balikpapan Kota.
Dalam kegiatan reses ini, Hasanuddin menampung aspirasi masyarakat terkait kebutuhan pengeras suara yang digunakan untuk pengajian, dan minyak goreng.
"Hari ini reses warga Balikpapan Kota khususnya Kelurahan Damai silahkan menyampaikan unek-uneknya kalau ada yang harus disampaikan kepada kami," kata Hasanuddin saat sambutan kegiatan pada reses ini.
Warga RT. 07 Kelurahan Damai ini menyampaikan permasalahan seperti kebutuhan pengeras suara yang digunakan pengajian yang dilakukan anak-anak setempat, sebab sebelumnya belum ada fasilitas yang memadai tersebut.
"Jadi untuk masalah pengeras suara nanti kita coba bantu kedepannya, karena anak-anak yang mengaji ini artinya kan adalah masa depan kita jadi pasti kita bantu," kata Hasanuddin.
Selain itu pihaknya juga masih menampung persoalan minyak goreng, dan solar yang masih langka ini khususnya RT. 7 Kelurahan Damai yang juga kesulitan.
"Masalah minyak ini juga memang susah sekali, solar juga untuk bapak-bapaknya, tapi kita akan coba bantu dengan pemerintah apa solusi yang bisa diberikan agar tidak ada kelangkaan ini," ujarnya.
Pada reses kali ini kegiatan dilakukan secara sederhana dengan protokol kesehatan, dan waktu yang dibatasi agar tidak terjadi kerumunan masa yang lama. (Advertorial)