Jumat, 22 November 2024

Resmi Jadi Pemenang Pilkada Bontang, Najirah Sebut Akan Prioritaskan Pendidikan dan Kesehatan

Koresponden:
diksi redaksi
Jumat, 22 Januari 2021 8:27

Foto bersama usai Pleno Penetapan Pemenang Pilkada Bontang, Jumat (22/01/2021)/Diksi.co

DIKSI.CO, BONTANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bontang akhirnya menggelar pleno penetapan Wali Kota dan Wakil Walikota Bontang terpilih, Jum'at (22/01/2021).

Meski hanya dihadiri satu kandidat, yakni Najirah, pleno penetapan yang digelar di Hotel Equator Bontang tersebut berjalan dengan lancar dan khusyuk.

Najirah hadir dalam pleno tersebut didampingi Ketua Tim Pemenangan paslon nomor urut 01.

"Iya datang didampingi ketua tim, pak Maming," ungkapnya.

Dibeberkan Najirah, kehadirannya dalam agenda pleno penetapan KPU tidak bersama Basri Rase

"Iya beliu lagi sedang ada agenda diluar Kota, jadi tidak bisa hadir," bebernya. 

Meski begitu, Najirah tetap bersyukur atas pelaksanaan pleno penetapan ini.

Lantaran dirinya telah dinyatakan secara resmi menjadi pemenang di Pilkada Bontang 2020. 

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews