Sabtu, 23 November 2024

Rembesan Waduk Telaga Sari Selesai Ditangani, Masuk Masa Pemeliharaan

Koresponden:
Ainun Amelia
Senin, 30 Mei 2022 9:59

Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Balikpapan, Andi Yusri Ramli

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Pengerjaan Waduk Telaga Sari Kecamatan Balikpapan Kota disebut telah dirampungkan oleh Dinas Pekerjaan Umum Kota Balikpapan.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Balikpapan, Andi Yusri Ramli mengatakan, proses pengerjaan perbaikan Waduk Telaga Sari ini telah rampung sebulan yang lalu, penggenangan pun dilakukan.

"Sudah selesai beberapa minggu yang lalu atau sebulanan kalau tidak salah. Sementara di lapangan kita sudah melihat sudah mulai dilakukan penggenangan, mudah-mudahan tidak ada lagi rembes," ujarnya.

DPU Kota Balikpapan melakukan penataan tanah terlebih dulu, kemudian dipadatkan, lalu diberikan biotek, setelah itu dilapisi blanket. Material blanket yang digunakan sudah melalui uji coba di laboratorium.

"Pembayarannya kalau tidak salah Rp 1 Miliar rincinya kurang tau, karena itu kan di bawahnya dikasih biotek lalu di blanket , lalu ada penguatan bagian yang sudah keropos itu di cor juga," katanya.

Namun pihaknya masih melakukan masa pemeliharaan agar dapat mengantisipasi kemungkinan terjadinya kebocoran lagi selanjutnya di Waduk Telaga Sari tersebut.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews