Selasa, 21 Mei 2024

Puskesmas Mangkurawang Sosialisasikan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) di Kelurahan Panji

Koresponden:
diksi redaksi
Selasa, 16 November 2021 5:10

Pihak Puskesmas Mangkurawang sosialisasikan perihal sanitasi/ Diksi.co

DIKSI.CO, TENGGARONG - Agar masyarakat lebih peduli lingkungan untuk kesehatan keluarga, Puskesmas Mangkurawang Sosialisasikan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM), berlangsung di Puskesmas Pembantu Panji, Senin (15/11/2021).

Hadir dalam acara sosialisasi ini Lurah Panji HJ. Nina Martini,S.Sos  dan kasi Sosial Hj.Dewi Yuliati Fatma serta staf, ibu Ketua RT. 18 dan RT. 19 dan ibu-ibu kader PKK Kelurahan Panji, serta pimpinan Puskesmas Mangkurawang  Dr. Ary Hendratno,MARS 

Sementara itu, narasumber dari puskesmas Mangkurawang Wisnu Adi Prasetyo.Amd.kes  mengatakan, untuk wujudkan keluarga dan lingkungan yang sehat dengan 5 pilar STBM, yakni jangan BAB sembarangan, cuci tangan pakai sabun, olah air minum seperti merebus,  pilah sampah dan olah air limbah dari air dapur dan cucian kita.

"Pada sosialisasi kami sangat senang karena antusias masyarakat kelurahan Panji sangat luar biasa, dan saya harap semoga kedepannya para ibu-ibu bisa menyampaikan ilmu yang didapat kepada warga yang lain dalam peduli lingkungan untuk kesehatan masyarakat, " harapnya. 

Sementara itu, Lurah Panji Hj.Nina Martini,S.Sos menambahkan, bahwa Kelurahan Panji saat ini masyarakatnya jauh lebih baik dalam menjaga kebersihan lingkungan terutama dalam hal menjaga 5 pilar STBM.

"Semoga dalam kegiatan ini masyarakat Kelurahan Panji selalu menjaga kebersihan lingkungan terutama dalam hal menerapkan 5 pilar STBM, " tutupnya. 

Diakhir acara diadakan kesepakatan untuk menerapkan dan melakukan kesehatan lingkungan antara tokoh masyarakat, ibu Ketua RT dan Lurah Panji untuk bisa menjadi contoh bagi masyarakat luas. (advertorial)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews