DIKSI.CO, SAMARINDA - Dinas PUPR Kaltim, melakukan lelang dini sejumlah proyek pengerjaan fisik sejak Desember 2022 lalu.
Beberapa proyek yang dilelang dini di antaranya; Rumah Sakit Korpri, Gedung Perawatan Pandurata RSUD AWS, Rumah Sakit Mata, dan RS Jantung Kanujoso.
“Lelang dimulai Desember 2022. Kemungkinan Januari atau Februari sudah mulai proses pekerjaannya,” kata Aji Muhammad Fitra Firnanda, Kepala Dinas PUPR Kaltim.
RS Korpri diketahui terpaksa dilelang ulang, usai PUPR Kaltim mengsanksi pihak kontraktor yang saat itu dipegang PT Telaga Pasir Kuta.
“Lelang ulang dengan memberikan penalti ke beberapa kontraktor, sebab pekerjaan sebelumnya tidak dituntaskan sesuai komitmen,” paparnya.
Sebelum dilakukan lelang pada Desember 2022 lalu, Aji Firnanda menegaskan pihaknya telah melakukan evaluasi terhadap kegiatan pembangunan fisik infrastruktur.
Dirinya berharap kejadian molornya pembangunan fisik tidak lagi terjadi di 2023 ini.
Aji Firnanda mengakui ada 4 persen anggaran yang tidak terserap di 2022.
Meski begitu, serapan anggaran Dinas PUPR Kaltim, terealisasi 86,6 persen. (tim redaksi Diksi)