Selain masyarakat yang terbatas melewati daerah tersebut, perusahaan seperti pergudangan yang ada di daerah tersebut juga terhalang pekerjaannya.
Bahkan ada beberapa sekolah yang terpaksa belajar secara daring karena jalanan menuju sekolah yang terhalang proyek pengerjaan DAS Ampal.
"Saya dengar ada beberapa perusahaan seperti pergudangan, proyek itu dirugikan karena barang tidak bisa keluar masuk," katanya.
Selain di DAS AMPAL, Jalan MT Haryono juga disorot karena ada parit yang dilebarkan ada beberapa ruko tidak bisa beroperasi, dampak ini dirasakan masyarakat. (Advertorial)