Jumat, 22 November 2024

Perdana Buka, Pengunjung THM Membludak, Physical Distancing Dilakukan?

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Sabtu, 20 Juni 2020 7:10

Suasana di salah satu THM di Samarinda/ Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA - Memasuki fase relaksasi tahap 2 tempat hiburan malam (THM) di kota Samarinda kembali beroperasi.

Diksi.co pun mencoba melihat langsung situasi di dalam THM di Samarinda

Dari pantauan mata, jumlah pengunjung membludak. 

Meski sebagian pengunjung menggunakan alat pelindung diri (APD) berupa masker, namun tidak ada batasan jarak antara pengunjung satu dengan yang lainnya.

Di lokasi tempat hiburan, salah seorang pengunjung, Ali, warga Bontang yang datang mengaku khawatir dengan padatnya pengunjung. Namun dirinya yang datang bersama beberapa kawannya tidak mengeluhkan situasi tersebut.

"Khawatir pasti mas, cuman tinggal jaga-jaga aja tetap pakai masker di dalam," ujarnya.

Untuk diketahui, pemerintah kota (Pemkot) Samarinda melalui Surat Edaran Wali Kota Samarinda bernomor 360/014/300.07 yang ditujukan kepada pengelola tempat hiburan, tentang fase relaksasi tahap pertama pengendalian COVID-19 di Samarinda, izin membuka tempat hiburan resmi dikeluarkan, terhitung sejak tanggal 10 Juni 2020.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews