Sabtu, 23 November 2024

Pasien Sembuh Semakin Meningkat, Balikpapan dan Samarinda Sumbang Kesembuhan Tertinggi di Kaltim

Koresponden:
Er Riyadi
Minggu, 15 Agustus 2021 9:56

Isran Noor, Ketua Satgas Covid-19 Kaltim/ Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA - Pelaksanaan PPKM di Kaltim, perlahan menjukan hasil. Secara perlahan, kasus Covid-19 di Bumi Mulawarman mengalami penurunan.

Terlihat pada Minggu (15/8/2021) hari ini, jumlah kasus harian mengalami penurunan cukup signifikan.

Dari data yang dirilis Satgas Covid-19 Kaltim, pertumbuhan jumlah pasien sembuh pada Minggu hari ini mencapai 1.707 orang. Sementara kasus konfirmasi baru bertambah 776 kasus.

Balikpapan menjadi penyumbang kasus kesembuhan terbesar dengan sumbangan 688 pasien sembuh, walau juga mengalami penambahan pasien baru sebesar 131 orang.

Samarinda berada di tempat kedua, pasien sembuh di Kota Tepian mencapai 207 orang, sementara pasien baru tumbuh jauh di bawahnya, dengan tambahan hanya 50 kasus.

"Mudah-mudahan ini terus berlanjut. Mudahan menurunkan hunian BOR kita di seluruh rumah sakit dan pusat karantina di Kaltim," ungkap Isran Noor, Ketua Satgas Covid-19 Kaltim.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews