DIKSI.CO, SAMARINDA - Jalan Teratai, Loa Buah direncanakan akan diperbaiki keroyokan antara Pemkot Samarinda dan Pemprov Kaltim.
Melihat kondisi jalan pendekat Jembatan Mahulu itu mengalami kerusakan berat.
Mekanisme yang disiapkan Pemprov Kaltim, yakni PUPR Kaltim akan memperbaiki jalan dengan kategori rusak berat, sementara PUPR Samarinda melakukan perbaikan jalan dengan kondisi rusak ringan hingga sedang.
Diketahui total panjang jalan yang mengalami kerusakan di Loa Buah, mencapai 900 meter.
Irhamsyah, Kepala Bidang Bina Marga PUPR Kaltim, menjelaskan pihaknya segera melakukan eksekusi perbaikan Jalan Teratai dalam waktu dekat.
Namun sebelumnya, pihak PUPR Kaltim masih menunggu surat resmi dari Wali Kota Samarinda.
Surat yang dimaksud adalah, surat permohonan perbaikan jalan dari Wali Kota Samarinda kepada Gubernur Kaltim.
Pasalnya jalan tersebut diketahui milik Pemkot Samarinda.